Halo, Ayah Bunda!
Apa kabar? Semoga Ayah Bunda dan keluarga senantiasa sehat dan tetap bersemangat, walaupun kita 'dikurung' di rumah saat pandemi Covid-19 ini, ya.

Ayah Bunda, kali ini saya memperkenalkan buku terbaru saya: Seri Rahmatan Lil' aalamiin. Yup, ini adalah buku religi islami. Terdiri dari 4 buku, di mana setiap buku berisi 5 cerita pendek. Bentuk bukunya adalah picture book, salah satu spesialisasi saya, hihi.

Buku ini mengangkat tema Islam sebagai agama yang menjadi rahmat bagi alam semesta, khususnya dalam hubungan antarmanusia. Allah SWT mengharapkan kita untuk saling menyayangi dan menghargai. Termasuk cara menyayangi teman, berbuat baik pada tetangga, toleransi antar agama, juga berbuat yang terbaik untuk bangsa (cinta tanah air).

Setiap cerita dilengkapi hadist atau ayat Al Qur'an, agar anak paham, bahwa yang dibacanya dari buku ini adalah tuntunan agama Islam yang mulia.

Contoh isi dari judul "Sayang Teman"


Contoh isi dari judul "Cinta Tanah Air"


Kutipan hadist dari judul "Akhlak Bertetangga"


Nah, tunggu apalagi, Ayah Bunda?
Ajak anak-anak untuk semakin mencintai Islam, agama yang menjadi rahmat bagi seluruh alam, yuk, melalui cerita dalam serial ini!


Judul buku    : Seri Rahmatan Lil'aalamiin
Penerbit        : Qibla - Penerbit BIP
Tebal buku    : 32 halaman (ada halaman aktivitasnya, lho)
Ukuran buku : 20 cm
Harga            : Rp55.000,00